Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

RAMADHAN 2020- RESOLUSI YANG DINANTI



Ramadhan. Telah. Datang.

Sungguh saya tak menyangka hari ini akan tiba waktunya. Hari dimana saya puasa untuk pertama kalinya pada tahun ini. Doa yang sekian puluh dipanjatkan berkali-kali hingga ratusan, dari sekian banyak juta kaum muslim yang memohon permintaan untuk berjumpa kembali dengan bulan penuh mulia ini. Ada banyak yang diberi anugerah tuk bersua namun ada pula yang gugur di tengah jalan. Semoga Allah selalu memberi berkah kepada kita semua.

Awalnya, saya berniat untuk tidak menulis mengenai hal-hal yang berbau agama, namun ketika datang suatu pemikiran “Ah kapan lagi aku bisa sesenang ini dengan datangnya Ramadhan?” timbulah untuk membuat challenge kepada diri sendiri. Topic yang akan saya bahas kali ini adalah mengenai resolusi saya pada Ramadhan tahun ini. Tahun-tahun sebelumnya hanya sekedar target biasa yang seharusnya jadi target harian, hehe. Karena itu, saya berusaha membuat sebuah gerbrakan terkhusus untuk diri saya pribadi dalam mengembangkan diri saya menjadi lebih baik, kayak slogannya salah satu parta “AYO LEBIH BAIK!”. Bercanda bang :D

RE-SO-LU-SI, sebuah kata yang didefiniskan putusan atau kebulatan pendapat berupa permintaan atau tuntutan yang ditetapkan oleh rapat (musyawarah, sidang); pernyataan tertulis, biasanya berisi tuntutan tentang suatu hal (KBBI Online). Nah, pusing kan? Wkwk. Biar saya beri pencerahan kaitan antara resolusi dengan Ramadhan.
Putusan berupa permintaan : tantangan yang di buat oleh, dari dan untuk kita sendiri.
Tuntutan suatu hal : program/ target yang akan menjadi tantangan kita sesuai dengan batasan waktu yang kita tentukan sendiri.

Sekarang dah paham kan? Kaitannya Resolusi dengan Ramadhan. Kali ini saya akan membagikan sebuah resolusi yang ingin saya tantang buat diri saya pribadi, bukan bermaksud pamer atau bagaimana, namun saya rasa memberikan semangat dan inspirasi sesame hamba yang beragama sah-sah saja saya rasa. Got it?
Lets find out what I have to share with you guys!

Khatam membaca Al-Qur’an minimal 2 kali

  Hal ini sungguh terkadang buat saya agak minder, ya wong hari biasa aja khatam sekali dalam 1-2 bulan aja sulit, lhah iki pengennya dua! Ya sebuah tantangan ada untuk dihadapi, permasalahan berhasil, setengah berhasil atau gagal sama sekali urusan belakangan.

Muroja’ah Hafalan

Muroja’ah atau mengulang kembali ayat yang sudah dihafal ini sungguh lebih berat dari pada menambah hafalan ayat baru. Sewaktu saya masih smp, kagum sama orang yang udah hafal 30 juz di usia sebaya saya, tapi realita menampar saya, wong hafal satu juz tanpa ketuker sama yang lain aja cukup rumit, beraninya nambah. Tamparan ini berasal dari story wa adek kelas yang mendapat nasihat dari gurunya mengatakan ”hafal lah ayat-ayat al-Qur’an selancar kamu sedang membaca al-Fatihah.” Bayangkan al-fatihah bacanya serasa di luar kepala sekali,,, sulit? Mari kita coba.

Ramadhan Planner

Ibadah harian kita mungkin sudah baik, yang wajib apalagi. Nah, titik tekannya adalah seberapa konsisten kita menjalaninya. Mungkin ada yang pernah tahajud 12 rakaat selama tiga hari berturut-turut, kemudian malas di hari selanjutnya. Sebagaimana sebuah hadis yang diriwayatkan oleh Imam Muslim no. 783 “Amalan yang paling dicintai Allah Ta’ala adalah amalan yang kontinu walaupun itu sedikit.” Karena itu perubahan yang kita lakukan boleh dalam kuantitas tetapi tentu saja kualitas lebih utama. Amalan harian ini meliputi, shalat Rawatib, shalat Tahajud, Dzikir, membaca a-Qur’an dan memahami tafsirnya, dan lain-lain sesuai kebutuhan kalian.

Posting minimal 15 Artikel

Baru kali ini saya sedang menyukai kegiatan tulis menulis, meskipun masih nggak kacau balau, tapi saya tetap menyukai. Lebih baik diseriusi saat anugerah kesenangan masih melingkupi dan semoga selamanya. Amin. Mungkin yang akan saya tulis dalam blog  sebulan kedepan agak random, terlepas dari itu target saya menulis kuantitas terlebih dahulu perihal kualitas bisa jadi meningkat sedemikian rupa karena sering berlatih menulis.

Korean Learning Class

Bahasa Korea memang menjadi harapan saya untuk bisa bercakap-cakap dengan santai, meskipun bukan dalam lingkup formal. Setidaknya hal ini pernah terpatri keinginan untuk menguasai bahasa Korea saat masih menggangdrungi drama-drama keluaran Negeri gingseng tersebut. Anak SMA pemula bisa apa? Yah seharusnya selesai Ramadhan bisa sampai ke lvel 2 pertengahan sih, semoga ada niat selalu. Aamiin.

Baca Satu Buku Tiap Pekan

Buku seperti sudah ada candu buat saya semenjak kecil, tapi entah mengapa menginjak masa kuliah, semangat membara tersebut lenyap seketika. Sayang sekali. Dari sekian banyak video di Youtube, selalu menampilkan data orang-orang yang membaca minimal satu buku setiap pekan, Wow. Ini memotivasi saya mencoba tantangan ini. Nggak melulu soal agama atau roman picisan tetapi buku tentang gaya hidup, kesehatan mental dan sejarah pun tetap menarik untuk dibaca. Enjoy reading guys!

Hafalan Surat-Surat Pilihan

Sungguh malu saya ketika melihat banyak reka-rekan saya dan adik tingkat saya lebih fasih menyenandungkan ayat-ayat cinta dari Sang Illahi. Padahal kami diberi kesempatan yang sama. Padahal surat-surat pilihan selalu memberikan keajaiban dibaliknya (semua ayat sih, khususnya ya)

Well, mungkin segitu dulu bahasan kita kali ini, saya masih memegang prinsip “sedikit tapi terlaksana daripada banyak tapi banyak kosongnya” meskipun tiap orang berbeda pendapat mengenai hal ini, but I still take my own princip.  Ada banyak kekurangan dari diri terkait pengembangan diri dan wawasan kehidupan terutama dalam soal agama. Payah memang. Tapi sekali lagi saya tekankah lebih baik telah menyadari berusaha mengejar daripada tertinggal jauh tetapi ditemani kepasrahan. Make a sense, right?

Sekian dari saya, buat yang mau Ramadhan Planner, bisa komen di bagian komentar sertakan nama dan nomor hp ya biar bisa segera saya hubungi. Plannernya simple banget dan targetnya nggak muluk muluk sesuai dengan yang kita inginkan. Oh ya,  Planner tersebut saya dapat kan dari teman saya, dan ternyata kalian pun bisa mengunjungi langsung ke penyedia planner-planner muslim kece lainnya di moonplanner.id

See you soon! Enjoy your Life!

Salam Hangat menyambut Ramadhan

Marhaban ya Ramadhan

AYO LEBIH BAIK!

Posting Komentar untuk "RAMADHAN 2020- RESOLUSI YANG DINANTI"